Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ini Dia 7 HP Pilihan Android Terbaik 2015

Samsung Edge Image:samsung.com
Technolagi.com - HP Android terbaik tahun 2015: Tahun 2015 terbukti menjadi salah satu tahun terbesar untuk industri ponsel.

Para produsen ponsel mengeluarkan smartphone terbaik mereka dengan spesifikasi yang luar biasa dan fitur-fitur baru yang semakin mengagumkan. Ponsel baru dari Samsung, Sony, HTC, Xiaomi, Google, dan juga LG serta pemain-pemain baru lainnya, termasuk juga Huawei berlomba-lomba memberikan yang terbaik.

Disini kami sudah memilih 7 HP dengan spesifikasi terbaik, desain terbaik, serta fitur paling menarik.

7 HP android terbaik tahun 2015


Jika anda sedang mencari ponsel atau smartphone yang akan anda gunakan untuk bekerja, atau untuk menunjang aktivitas anda, termasuk juga untuk bergaya dan melakukan foto selfie dengan hasil terbaik, berikut adalah beberapa HP Android terbaik tahun 2015 yang patut anda pertimbangkan.


1. Samsung Galaxy S6

Harga Samsung Galaxy S6 dengan memori internal 32GB sekitar Rp. 8 jutaan dan Galaxy S6 64GB dilepas dengan harga Rp. 11 jutaan, sedangkan untuk galaxy S6 yang memiliki kapasitas penyimpanan hingga 128GB dilepas dengan harga sekitar Rp. 13 jutaan.

Jika anda adalah seorang penggemar Samsung, dan menyukai smartphone dengan layar lebar namun tetap ringan dan mudah digenggam, serta memiliki kualitas yang sulit untuk dikritik, anda bisa memilih Samsung Galaxy S6. Smartphone ini dibuat dengan kualitas terbaik, serta tren seperti budi logam dan kaca yang elegant juga sudah disematkan pada smartphone high end ini. Dilengkapi dengan layar Quad HD layaknya Galaxy Alpha dan Galaxy Note 4, juga memiliki berbagai fitur menarik lainnya. S6 menggunakan prosesor Samsung Exynos yang super cepat, dipadukan dengan RAM sebesar 3 GB. Samsung juga membenamkan pemindai sidik jari pada smartphone ini.

Untuk urusan kamera, galaxy S6 dipersenjatai dengan kamera utama 16 megapixel dan kamera depan 5 megapixel.


2. Samsung Galaxy S6 Edge


Harga Samsung Galaxy S6 Edge 32GB sekitar Rp. 11 jutaan. Sedangkan untuk yang berkapasitas penyimpanan 64GB, smartphone android yang unik ini dilepas dengan harga sekitar 12 jutaan.

Keunikan yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S6 mengikuti Samsung Galaxy Note 4 Edge, yaitu layar melengkung di bagian sampingnya yang bisa digunakan untuk berbagai aktivitas. Namun, Samsung Galaxy S6 Edge memiliki dua layar melengkung di bagian kiri dan juga kanan.

Spesifikasi galaxy S6 Edge sangat luar biasa serta didukung dengan kapasitas baterai yang cukup besar. Layak dijadikan sebagai salah satu smartphone android terbaik tahun 2015.


3. HTC One M9

Di Indonesia, harga HTC One M9 dengan kapasitas penyimpanan 32GB dilepas pada rentang harga 10 jutaan.

HTC smartphone sudah terbukti menjadi salah satu HP Android dengan kualitas terbaik yang memiliki berbagai fitur menarik serta performa yang menjanjikan. Tidak salah apabila film sekelas James Bond pernah menggunakan produk HTC di dalam film mereka bersama beberapa teknologi canggih lainnya.

HTC One M9 dilengkapi dengan layar full HD yang dilapisi Corning Gorilla Glass 4 dengan bentang layar mencapai 5 inci. Soal jeroan, prosesor octa-core 1.5 GHz Cortex-A53 serta Quad-Core 2 GHz Cortex-A57 menjadi senjata utama yang sulit untuk ditandingi.

Ponsel yang juga membawa teknologi LTE dengan kecepatan 300 Mbps ini dilengkapi dengan kamera super yang memiliki resolusi hingga 20.7 megapixel di bagian belakang serta kamera 13 megapiksel di bagian depan.

HTC one M9 menggunakan sistem operasi android Lollipop 5.0.1.


4. Sony Xperia Z3 +

Harga Sony Xperia Z3 + di Indonesia sebenarnya belum dirilis secara resmi.

Kekuatan yang dimiliki oleh smartphone ini antara lain, tahan air dan bisa berendam hingga kedalaman 1.5 m. Selain itu, smartphone ini juga dibekali dengan body anti gores dibagian depan maupun belakang.

Spesifikasi Sony Xperia Z3 + cukup menjanjikan, mulai dari bentang layar yang mencapai 5.2 inci dengan resolusi 1080p X 1920 pixels. Sedangkan untuk dapur pacunya, Xperia Z3 + di persenjatai dengan Qualcomm Snapdragon 810 dengan pilihan Quad-Core 1.5 GHz Cortex-A53 dan Quad-Core 2 GHz Cortex-A57.

Di bagian belakang, Sony menyematkan kamera 20.7 megapixel yang mampu meringkus gambar sebesar 5248 X 3936 pixel, dilengkapi fitur Autofocus dan LED flash. Sedangkan untuk bagian depan, smartphone ini dilengkapi kamera dengan resolusi 5.1 megapixel.


5. Huawei Ascend P7

Harga smartphone Huawei Ascend P7 16GB berada pada kisaran Rp. 5 jutaan. Ini merupakan salah satu smartphone kelas menengah yang patut anda pertimbangkan jika anda tidak memiliki budget untuk membeli smartphone High End seperti Samsung Galaxy S6 maupun HTC One M9.

Tidak tanggung-tanggung, Huawei Ascend P7 dilengkapi dengan layar 5 inci dengan dukungan Corning Gorilla Glass serta kamera belakang 13 megapixel dan kamera depan 8 megapiksel. Smartphone ini dilengkapi dengan pilihan beberapa tipe penyimpanan, mulai dari yang berkapasitas 8GB, 16GB dan didukung RAM sebesar 2GB. Prosesor smartphone ini memiliki kecepatan 1.8 GHz, Quad-Core Cortex-A9.

Sayangnya smartphone ini masih menggunakan sistem operasi Android Versi 4.4.2 (kitkat).


6. LG G4

LG memang tidak terlalu sering terdengar menjadi salah satu produsen smartphone yang banyak diburu seperti Samsung. Walau demikian, bukan berarti kualitas smartphone yang dikeluarkan oleh perusahaan elektronik raksasa yang berasal dari Korea ini boleh dipandang sebelah mata.

Harga LG G4 dengan memori internal 32GB berada di kisaran Rp. 7 jutaan.

Smartphone ini terlihat sangat elegan, terlebih dengan cover kulit yang yang membalutnya, membuatnya tampak lebih trendi. Spesifikasi LG G4 yang memiliki layar 5.5 inci antara lain, menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 808 dengan kecepatan 1.8GHz. Processor tersebut didukung oleh RAM 3GB dan memori internal yang mencapai 32GB. Sedangkan untuk kamera, LG menyematkan kamera belakang 16 megapixel dan kamera depan 8 megapiksel. Jagoan LG ini dilengkapi dengan sistem operasi Android 5.1 (Lolipop).

Salah satu kelebihan smartphone ini adalah layarnya yang menggunakan teknologi IPS Quantum Display yang mampu menampilkan gambar dengan sangat maksimal.


7. Xiaomi Redmi Note 4G LTE

Harga Xiaomi Redmi Note 4G LTE dengan kapasitas penyimpanan 8GB berada di kisaran 2 jutaan.

Smartphone ini bisa menjadi pilihan tepat bagi anda yang menginginkan spesifikasi tinggi, serta design dan kualitas smartphone yang cukup baik namun dengan harga yang sangat murah.

Sejak beberapa tahun yang lalu, Xiaomi sudah banyak menarik perhatian dunia, terlebih dengan smartphone-nya yang tampak elegan namun berharga cukup murah. Smartphone ini dilengkapi dengan jaringan 4G LTE. Xiaomi Redmi Note 4G LTE memiliki memori internal 8GB yang dipadukan dengan RAM 1GB dan menggunakan prosesor Quad-Core. Untuk kamera bagian belakang, smartphone ini menggunakan 13 megapixel dan bagian depan 5 megapixel. Soal daya tahan baterai, Xiaomi Redmi Note 4G LTE bisa diandalkan karena membawa baterai dengan kapasitas 3100mAh. Sangat pantas apabila Xiaomi Redmi Note 4G dimasukkan kedalam salah satu HP Android terbaik tahun 2015.

Post a Comment for "Ini Dia 7 HP Pilihan Android Terbaik 2015"